Breaking News

Warga Desa Kubangkampil Mengapresiasi Proyek Pembangunan TPT DD Tahap I TA 2024


PANDEGLANG | literasipublik.id
Warga Desa Kubangkampil, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Pandeglang-Banten mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas pelaksanaan proyek pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) yang didanai dari Dana Desa (DD) Tahap I Tahun Anggaran (TA) 2024.

Pasalnya, proyek tersebut dinilai sangat bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan keamanan lingkungan desa.

Sakman salah satu warga kampung Solokan huni, Desa Kubangkampil, mengaku dirinya sangat senang dengan adanya proyek ini.


"Kami sangat mengapresiasi dan merasa senang sekali, dengan adanya pembangunan tembok penahan tanah tersebut, karena bisa mengurangi resiko banjir ketika musim hujan deras tiba, dan Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah desa atas perhatian dan kerjanya yang nyata." Ungkapnya

Terpisah, Sajidin selaku tim pelaksana kegiatan (TPK) saat di konfirmasi dilokasi pembangunan mengatakan bahwa, pembangunan ini selain bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat, pembangunan TPT juga membuka peluang kerja bagi warga sekitar.


"Ya, selain untuk meningkatkan kesejahtraan masyarakat, ini juga salah satu bentuk untuk membantu perekonomian warga, karena disini sejumlah warga desa juga ikut terlibat sebagai tenaga kerja dalam proyek ini." Terangnya

Sementara itu, Soleman (Kepala Desa) Kubangkampil, menyampaikan bahwa pembangunan TPT ini merupakan bagian dari upaya pemerintah desa dalam memperkuat infrastruktur desa untuk mencegah kerusakan lingkungan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Pembangunan TPT ini sangat penting untuk menjaga stabilitas tanah di sekitar pemukiman warga. Kami berharap ini dapat mengurangi risiko bencana dan meningkatkan kenyamanan serta keamanan masyarakat." Ujarnya

Dengan adanya proyek pembangunan TPT ini, diharapkan Desa Kubangampil  dapat terus berkembang menjadi desa yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warganya. Dukungan dan partisipasi aktif dari warga menjadi kunci utama keberhasilan setiap program pembangunan desa." Imbuhnya

(LP/Epul)

Redaksi literasipublik.co.id

Redaksi literasipublik.co.id

Logo LP Versi 2024

Logo LP Versi 2024

Type and hit Enter to search

Close